IQNA

Festival Budaya Muslim di Nottingham, Inggris

20:35 - July 20, 2019
Berita ID: 3473286
INGGRIS (IQNA) - Ribuan Muslim dan pengikut agama lain menghadiri Festival Budaya Muslim di kota Nottingham, Inggris.

Menurut laporan IQNA dilansir dari aboutislam.net, festival budaya Muslim Nottingham akan diadakan di Forest pada Ahad (21/7).

Acara ini diadakan oleh Yayasan Karimiyah, yang telah menyelenggarakan program tersebut sebagai " Festival ‘Id Nottingham" sejak 2014.

Menurut panitia, semua keluarga dan pengikut berbagai agama menyambut perayaan ini. Tujuan dari perayaan ini adalah untuk meningkatkan solidaritas sosial melalui pelaksanaan acara secara live, kegiatan rekreasi, budaya dan pasar kecil. Demikian juga, produk-produk budaya seperti pakaian dan hidangan dari negara-negara Islam, perhiasan dan program-program sastra akan disajikan di festival ini.

Yayasan Amal Karimiyah aktif di bidang konsultasi, pendidikan anak-anak dan orang dewasa, penyelenggaraan kegiatan olahraga dan meningkatkan kerjasama antaragama di masyarakat setempat kota ini.

Diprediksikan masyarakat dari berbagai budaya dan agama berpartisipasi di festival. Rosemarie Haily, gubernur Nottingham dan David Shire, yang bertanggung jawab untuk mendukung proyek kesetaraan dan keragaman di polisi kota ini, dan Alex Norris, seorang anggota parlemen Inggris dari Partai Buruh, juga akan hadir pada acara tersebut.

Norris, yang berpartisipasi dalam festival tahun lalu, mengatakan: “Fokus pada Islam dan meningkatkan kesadaran umum tentang hal itu, jauh-jauh sebelumnya sangat penting bagi masyarakat kami. Saya sangat menikmati partisipasi dalam periode sebelumnya, dan menurut saya ini sangat penting dan kita harus memanfaatkan peluang seperti festival ini untuk memperingati berbagai budaya yang ada di kota ini.”

Menurut statistik, 30.000 Muslim tinggal di Nottingham dan 32 masjid aktif di kota ini.

 

http://iqna.ir/fa/news/3828369

captcha